Detail Artikel

image-undefined

Informasi

Bahaya Karang Gigi, dan Bagaimana Cara Penanganannya

By fdc Dental Clinic

1119

Bahaya Karang Gigi, dan Bagaimana Cara Penanganannya

Timbulnya karang gigi disebabkan oleh sisa makanan yang tidak segera dibersihkan dari gigi. Sisa makanan ini dapat menyebabkan plak terbentuk di permukaan gigi.

Plak ini akan terus bertambah jika tidak segera dihilangkan. Seiring waktu, plak akan mengeras dan menjadi karang gigi yang berpotensi berbahaya.

Karang gigi adalah akumulasi plak yang mengeras di permukaan gigi dan berkembang secara bertahap. Pembentukan karang ini disebabkan oleh adanya campuran bakteri, protein, dan sisa makanan di dalam mulut. Karang gigi terbentuk karena kurangnya kebiasaan menyikat gigi, sehingga sisa makanan tidak terangkat dengan baik.

Karang gigi ini hanya bisa kamu lakukan dengan perawatan yang bernama scaling. Perawatan ini yang bisa melakukannya adalah dokter gigi dengan bantuan alat yang bernama scaler.

Dengan alat ini, karang gigi bisa diangkat dengan lebih mudah dari gigimu. Dokter akan membersihkannya dengan cermat di seluruh permukaan gigimu.

Meskipun banyak yang meremehkan karang gigi, namun sebenarnya dapat menimbulkan banyak masalah kesehatan gigi. Mulai dari gigi goyang, bau mulut, hingga gingivitis bisa muncul akibat penumpukan karang gigi.

Ada beberapa gejala yang bisa mengindikasikan timbulnya karang gigi ini.

Penyebab timbulnya karang gigi adalah kebiasaan malas dalam menyikat gigi secara teratur. Ciri-cirinya adalah adanya lapisan yang terbentuk di antara gigi dan gusi.

Lapisan karang gigi biasanya berwarna kuning hingga kecoklatan. Membersihkan karang gigi ini sulit dilakukan sendiri, hanya dokter gigi yang bisa membersihkannya secara efektif.

karang gigi menumpuk

Walaupun karang gigi tidak langsung menyebabkan rasa sakit pada gigi, dampaknya bisa sangat berbahaya. Salah satu masalah yang sering terjadi akibat karang gigi adalah peradangan pada gusi, yang dikenal sebagai gingivitis. Ini merupakan kondisi serius yang dapat mengakibatkan berbagai masalah kesehatan yang lebih serius.

Baca juga: Cegah Karang Gigi Menumpuk Dengan Perawatan Scaling Gigi

 

Penyakit yang berbahaya adalah periodontitis, yang merupakan tahap lanjut dari penyakit gusi. Periodontitis menyebabkan kerusakan pada gusi, tulang, dan jaringan ikat, yang dapat menyebabkan gusi menjadi longgar dan gigi menjadi lebih mudah tanggal.

Cara Penanganan Karang Gigi

Jika kamu menemukan karang gigi di gigimu, tak perlu panik. Ada solusi yang bisa dilakukan dengan berkonsultasi ke dokter gigi untuk melakukan pembersihan. Karang gigi bisa diatasi melalui perawatan scaling gigi.

Proses scaling ini menggunakan alat modern yang disebut scaler. Dengan alat ini, karang gigi yang keras dan menempel kuat pada gigi bisa dengan mudah dihilangkan. Proses ini mungkin sedikit tidak nyaman, tapi kamu tidak perlu khawatir.

Agar rasa nyeri dapat diminimalisir, dokter gigi akan menggunakan bius lokal yang bertujuan untuk mengurangi ketidaknyamanan selama proses scaling.

Jika kamu memiliki alergi terhadap bius lokal, lebih baik sampaikan hal tersebut kepada dokter untuk mencegah kemungkinan yang tidak diinginkan. Penting juga untuk memperhatikan kesehatan gigi sejak dini, ya, FDCiers.

Jangan lupa untuk memeriksakan gigi kamu paling tidak 6 bulan sekali di FDC Dental Clinic.

Promo lainnya yang mungkin anda butuhkan

image-gambar-program-APPS-001

[New User] Behel Metal 1.750K

Rp6.330.000

Rp1.750.000

Cek Sekarang

image-gambar-program-APPS-030

[New User] Pembersihan Karang Gigi 199K

Rp480.000

Rp199.000

Cek Sekarang

image-gambar-program-APPS-056

[New User] Tambal Gigi Belakang 299K

Rp480.000

Rp299.000

Cek Sekarang